Phalaenopsis amabilis [L.] Blume 1825
Phalaenopsis amabilis atau yang biasa disebut anggrek bulan merupakan salah satu kekayaan alam tanah air Indonesia. Anggrek yang sangat indah ini menyandang gelar Puspa Pesona Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Presiden No. 4 Tahun 1993. Gelar tersebut diberikan karena selain keindahan bunga itu sendiri juga karena persebaran anggrek ini menyebar luas di berbagai kepulauan di Indonesia.
Keunggulan anggrek ini adalah sifat daya juang hidupnya tinggi dan bunganya yang meriah dengan tangkai bunga yang kuat dan menjulang ke atas menjadikan anggrek ini digunakan sebagai induk silang anggrek-anggrek hibrida. Anggrek-anggrek bulan hibrida berbunga bulat lebar yang biasa kita jumpai di pasaran pada umunya ada keturunan dari Phalaenopsis amabilis.
Cukup mudah untuk memperbanyak anggrek ini melalui bijinya. Pada umunya untuk menumbuhkan biji anggrek harus membutuhkan bantuan lab., akan tetapi P. amabilis dapat tumbuh dari biji dengan ditebar secara tradisional. Berikut ini adalah tips menumbuhkannya yang saya kutip dari Facebook : Jalak Harupat :
Sumber : Fb Jalak Harupat
Anggrek ini sangat robust dan rajin berbunga sehingga sangat cocok bagi para pemula yang sedang belajar merawat dan mengenal anggrek.
Perawatannya bisa ditanaman dengan pot berisi media pakis cacah atau diikat pada pakis slab.
Cahaya matahari terang tapi tidak terkena matahari langsung, sirkulasi udara harus kencang, dan penyiraman regular sehari minimal satu kali dengan lingkungan yang cukup lembab agar pertumbuhan akar dan daun bisa maksimal. Pemupukan menggunakan pupuk slow release memberikan hasil yang cukup baik.
No comments:
Post a Comment